"Yang paling parah itu tahun 2020, hujan dari sore sampai malam, air masuk rumah sampai sepinggang orang dewasa. Barang-barang banyak yang rusak," kenang Rizal.
Hingga saat ini, warga Pondok Damai belum menerima bantuan dari pemerintah. Mereka berharap ada solusi nyata agar banjir tidak terus berulang setiap musim hujan tiba.
Baca Juga:
Kurangi Banjir di Jabodetabek, Pemerintah Tambah Modifikasi Cuaca
"Bantuan belum ada, paling tadi petugas Damkar datang buat bantu evakuasi. Tapi kami butuh solusi biar banjir nggak terus-terusan terjadi," ujar Siti.
[Redaktur: Rinrin Kaltarina]